Dudi Hermana Paparkan Capaian Prestasi Lomba Desa Tingkat Nasional di Musrenbangdes
Royalnews17.com — Pemerintah Desa (Pemdes) Bumi Daya gelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Murenbangdes) di Aula Kantor Desa Bumi Daya Kecamatan Palas, Lampung Selatan. Senin, (21/10/2024).
Turut hadir Camat Kecamatan Palas Surhayanah,S.Pd, Plt. Kasi Ekobang Muslim Idrus, Kapolsek Palas AKP Andi Yunara,SH.MH. dan Forkopincam Kecamatan Palas serta Tamu undangan meliputi BPD, Tokoh masyarakat,tokoh agama,Lembaga Desa dan Tenaga Pendidikan di Desa Bumi Daya.
Kepala Desa Bumi Daya H. Dudi Hermana dalam agenda Musrenbangdes berharap dapat menghasilkan keputusan terbaik untuk kesejatraan masyarakat.
“Pada tahun 2024 kita banyak menyelesaikan pembangunan yang ada di Desa Bumi Daya yaitu pembangunan talut, dranase, rabat dan beton,” kata H. Dudi Hermana pada saat sambutan.
Dirinya juga menyampaikan Prestasi Desa Bumi Daya yang mengikuti lomba desa, tingkat Kabupaten, tingkat Provinsi dan tingkat Nasional.
“Alhamdulilah desa mengikuti lomba desa tingkat Kabupaten mendapatkan juara 1 tingkat Provinsi mendapat juara 1 dan ditingkat Nasional alhamdulilah kita masih mendapatkan juara 3. Ini semua atas bantuan bapak ibu semua atas doa dan pembinaan dari para instansi semoga ini semua dapat bermanfaat bagi masyarakat banyak,” ujarnya.
“Alhamdulilah tuntaslah sudah lomba desa tingkat Nasional, saya di undang ke Denpasar Bali dalam pembagian juara, ini pialanya kenang-kenangan dari bapak Menteri Dalam Negeri,” ucap Dudi sekaligus mengangkat piala juara 3 yang diberikan oleh Menteri Dalam Negeri. (yd).

